Tari Beskalan adalah tari putri yang tumbuh dan berkembang di daerah Malang. Keberadaannya dengan seni pertunjukan Andong (sejenis tayub) yang populer di Malang. Sekitar awal abad ke-20 tari Beskalan juga digunakan untuk ritual penghormatan roh-roh leluhur baik di punden-punden desa maupun di tempat air (babakan).
Tari Beskalan dianggap sebagai bentuk tari yang tua atau sebuah tari yang muncul pertama kali. Keistimewaan tari Beskalan ini adalah dari pertama kali muncul hingga sekarang, masyarakat tetap menggunakan tarian ini sebagai tari pembuka pada sebuah acara.
Jika dahulu tarian ini digunakan untuk sebuah ritual untuk menghormati ruh leluhur maupun Dewi Sri sebagai Dewi Kesuburan ketika akan menanam padi, maka seiring pengalaman, waktu dan perkembangan jaman, tari Beskalan digunakan sebagai tarian pembuka pada acara pernikahan atau penyambutan tamu-tamu.
Di zaman kolonial Belanda, tari Beskalan merupakan kesenian rakyat tertua yang memiliki nilai-nilai peradaban yang sangat tinggi.
Adapun isi dari tarian Beskalan ini menggambarkan seorang putri yang sedang berhias untuk mempercantik dirinya. Beskalan dari Malang telah dipopulerkan kembali oleh AM Munardi (alm.), seorang koreografer berasal dari Yogyakarta dan bermukim di Surabaya.
Jadi terlepas dari itu semua alangkah baiknya apabila kita tetap melestarikan, menjaga dan mengembangkan tari Beskalan tanpa harus mengklaim siapa penciptanya dan menonjolkan keakuannya. Tetapi marilah secara bersama-sama dan bersatu menjaga, melestarikan dan mengembangkan tari Beskalan supaya tetap hidup di masyarakat. (Sumber tulisan: Young-Q Production & Komunitas Lintas Budaya Malang Raya)
Anda bisa memesan VCD Tari Malangan Beskalan ke:
-Cak malik 081 80 32 30 472, 083 834 655 375
Harga @ Rp 10.000,- + ongkos kirim.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar